PEMERIKSAAN DDTK (DETEKSI DINI TUMBUH ANAK) DI KB GEMILANG
berikut keterangan dari pemeriksaan DDTK :
v
Usia
24 Bulan (2 Tahun):
1. Anak diminta untuk melompati garis. Anak mampu
melompat dengan dua kaki sekaligus.=>
GERAK KASAR
2. Anak diminta membuka botol dengan memutar tutupnya. Anak
mampu membuka botol dengan memutar tutupnya. =>GERAK HALUS
3. Anak diminta menyebukan bagian-bagian tubuh. Anak
mampu menyebutkan 6 bagian tubuh (mata, hidung, mulut, kepala, tangan, telinga,
dst). =>PENGAMATAN
4. Ibu bertanya dengan pertanyaan sederhana, _Mau apa?_
Anak mampu menjawab dengan dua kata. =>BICARA
5. Ibu mengajak
anak mencuci. Anak mampu meniru kegiatan orang dewasa. =>SOSIALISASI
v
Usia
36 Bulan (3 Tahun):
1. Anak diminta untuk turun tangga. Anak mampu turun
tangga dengan kaki bergantian tanpa berpegangan. .=> GERAK KASAR
2. Anak diminta untuk mengambar garis dan lingkaran. Anak
mampu meniru garis tegak, garis datar dan lingkaran. =>GERAK HALUS
3. Anak diminta
untuk menunjukkan warna sayur-sayuran dan buah-buahan. Anak mampu menyebut
tiga warna. =>PENGAMATAN
4. Ibu/bapak mengajak anak melihat gambar.Anak mampu
bertanya dengan memakai kata apa, siapa, dimana? =>BICARA
5. Anak diminta bergabung dengan teman-temannya. Anak
mampu bermain bersama dengan teman.
=>SOSIALISASI
v
Usia
48 Bulan (4 Tahun):
1.
Anak
diminta untuk melompat dengan satu kaki. Anak mampu melompat dengan satu
kaki ditempat. .=> GERAK
KASAR
2.
Anak diberi pensil dan kertas untuk
menggambar, kemudian perhatikan cara anak memegang pensil. Anak mampu
memegang pensil dengan ujung jari.
=>GERAK HALUS
3.
Anak diminta untuk menghitung tiga balok
mainan didepannya. Anak mampu menghitung tiga balok mainan dengan cara
menunjuk. =>PENGAMATAN
4.
Ibu bertanya dan mendengarkan ucapan anak saat
bermain, Mis: Itu apa? Anak mampu menggunakan kalimat lengkap (lebih dari 2
kata). =>BICARA
5. Anak diajak
bergabung dengan teman-temannya dalam satu permainan. Anak mampu bermain
bersama teman dalam satu permainan.. =>SOSIALISASI
(Sumber : Buku Petunjuk
Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain Tahun 2013)
Selain itu, bunda di KB Gemilang Dukuhmojo Mojoagung Jombang juga melakukan senam ceria terlebih dahulu, dilanjut kegiatan awal lalu
mengukur lingkar kepala, berat badan dan juga tinggi anak untuk mengetahui perkembangan fisiknya. Setelah itu, kegiatan makan puding bersama dan infaq.
Berikut kartu DDTK yang digunakan untuk mencatat perkembangan anak
Kegiatan hari itu menyenangkan...